Selasa, 13 Mei 2008

Komitmen Untuk Sukses

"Sembilan puluh sembilan persen kegagalan berasal dari orang yang mempunyai kebiasaan membuat alasan." (George Washington)

Orang-orang sukses memiliki sitem yang sangat variatif. Namun secara garis besar ada 5 komponen, yang dapat menjadi tips sederhana untuk memvisualisasikan mimpi-mimpi Anda. Tips ini disingkat menjadi TAJAM :

1. T (Tekad yang Kuat dan Tujuan yang Jelas) Bulatkan tekad Anda sebagai pribadi sukses yang banyak zakatnya. Bukan sekadar kaya saja dan milikilah tujuan yang jelas.

2. A (Arahkan pada potensi terbaik) Gali dan temukan potensi Anda, karena ketika Anda melakukan hal terbaik dari potensi Anda, maka Anda akan mengalami pelejitan luar biasa.

3. J (Jauhkan dari prasangka negatif)Prasangka buruk, anggapan negatif, keluh kusah, sumpah serapah, dan istilah lainnya tidak akan pernah mampu mengantarkan Anda sebagai pribadi yang bermental tegar. Hindari halusinasi negatif dan kata-kata pesimis.Hilangkan kamus mengeluh dari otak Anda sekarang, maka sikap optimis akan menghampiri Anda, insya4w1. Jangan katakan,"Saya tidak bisa melakukan hal itu."Tapi katakanlah,"Bagaimana cara Saya melakukan itu?"

4. A (Ambil manfaat dari setiap kegagalan)Ingat firman 4w1,"Setelah kesulitan, pasti ada kemudahan" Orang sukses lebih banyak gagalnya daripada orang gagal. Sering mencoba sering gagal, tak pernah mencoba tak pernah gagal. Tapi, hasil akhirnya beda bukan?

5. M (Mantapkan motivasi dengan aksi nyata)Kuatkan motivasi Anda dengan tekad yang tegas dan kuat. Buatlah lingkungan yang mendukung motivasi Anda, dan segeralah hijrah ketika lingkungan yang ada tidak mendukung terhadap kondisi motivasi Anda.

Tidak ada komentar: